Winnie the Pooh; Blood and Honey (yahoo)

Winnie The Pooh Tampil Menyeramkan, Ini Alasannya

Publish by Redaksi on 1 September 2022

NEWS, IDenesia.id - Bagi Anda yang mengenal sosok karakter film animasi Winnie The Pooh yang manis sehingga tak jarang dijadikan sebagai boneka kesayangan, kini karakternya hadir dalam sebuah film bergenre horor dengan sosok yang jauh berbeda dari film animasinya.

Film dengan judul Winnie the Pooh: Blood and Honey trailer dirilis oleh rumah produksi Premiere Entertainment pada Rabu, 31 Agustus 2022, dan belum ada keterangan yang pasti kapan film ini akan dirilis di bioskop karena diakhir trailer hanya dituliskan Coming Soon (segera).

Trailer film tersebut menunjukkan cuplikan potongan film yang cukup menegangkan karena sosok beruang manis yang suka diemong dalam film animasinya itu, kali ini berubah menjadi gila, haus akan balas dendam setelah ditinggalkan oleh Christopher Robin.

Di trailernya ini diperlihatkan sekelompok gadis remaja yang diteror oleh dua pembunuh yang menggunakan kapak dan mengenakan topeng silikon. Yang menarik adalah bahwa kedua orang sakit ini digambarkan sebagai Pooh dan Piglet asli yang telah menjadi tua.

Disadur IDenesia.id dari laman Forbes.com, Kamis, 1 September 2022, ini karena Buku Winnie-the-Pooh dengan judul asli Milne akhirnya masuk ke domain publik, menjadi salah satu cerita yang paling relevan secara budaya setelah hak ciptanya dibebaskan baru-baru ini. Disney telah mempertahankan kendali atas waralaba tersebut selama beberapa dekade, sejak mengadaptasi buku asli menjadi film animasi.

Kini buku pertama Milne berpotensi diadaptasi menjadi animasi baru untuk menyaingi film ikonik Disney, atau dipelintir menjadi pedang berlumuran darah, seperti halnya dengan Blood and Honey.

Sekarang setelah buku pertama sepenuhnya bisa untuk diadaptasi, akan menarik untuk melihat ke mana Winnie the Pooh dengan sosok karakter terbarunya, meskipun karakternya di buku-buku memperlihatkan sosonya yang sangat lucu, berwawasan luas dan disukai oleh anak-anak.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross