Alutsista milik TNI dipamerkan di perayaan ulang tahun TNI ke-79 di Makassar (Foto: IDenesiafile).

HUT TNI ke-79 di Makassar, Lanud Sultan Hasanuddin Pamerkan Kendaraan Tempur

Publish by IDenesia on 5 October 2024

NEWS, IDenesia.id - Tentara Nasional Indonesia (TNI), Lanud Sultan Hasanuddin merayakan Hari Ulang Tahun ke-79. Perayaan yang digelar di Lapangan Karebosi, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), memamerkan sejumlah atraksi dan alat utama sistem persenjataan canggih milik TNI.

Sebanyak 18 alutsista berjejer di Jalan R.A. Kartini, Kota Makassar, Sabtu, 5 2024. Dari 18 kendaraan yang dipamerkan, lima di antaranya merupakan kendaraan tempur dengan karakteristik yang berbeda-beda, yakni Oerlikon Skyshield, P6 Atav V3, P6 Atav Missile Launcher, P2 Tiger, dan Turangga.

“Kendaraan yang kita keluarkan selain untuk tempur ada juga buat misi kemanusiaan,” ujar Kepala Seksi Operasi Wing Komando II Kopasgat, Mayor Pasukan Rizki Ramdani selaku kepada IDenesia, Sabtu, 5 Oktober 2024.

Mayor Rizki menambahkan, sebagian besar kendaraan tempur yang dipamerkan merupakan unit baru. Namun untuk kendaraan jenis Oerlikon yang merupakan kendaraan sejak 2014 silam.

"Kebanyakan kendaraan tempur ini keluaran 2023, hanya Oerlikon yang sudah digunakan sejak 2014," jelasnya.

Untuk diketahui, perayaan HUT TNI ke-79 di Makassar diawali dengan upacara pada pukul 08.00 WITA pagi. Upacara ini dihadiri oleh para pejabat tinggi militer dari tiga matra, mulai dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara serta Polri dan Forkopimda Sulawesi Selatan.

Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan parade dan defile pasukan serta alutsista yang dimulai dari Jalan Ahmad Yani, Jenderal Sudirman, R.A. Kartini, hingga berakhir di Jalan Kajaolalido.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross