Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersama pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (Foto: IG Erick Thohir).

Ketum PSSI Pastikan Shin Tae-yong Tetap Latih Timnas Indonesia Sampai 2027

Publish by IDenesia on 28 June 2024

NEWS, IDenesia.id - Kabar terkait nasib Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia mulai mendapat titik terang. Ketua umum PSSI, Erick Thohir memastikan jika pelatih asal Korea Selatan tersebut akan tetap menukangi Pasukan Merah Putih sampai 2027.

Hal itu terlihat dalam postingan terbaru Erick Thohir di Instagram pribadinya. Erick berpose dengan Shin Tae-yong sembari saling berjabat tangan. Erick Thohir bahkan menuliskan jika dirinya dengan bersepakat akan tetap menjalin kerja sama. 

"Kami bersepakat untuk terus berjuang bersama agar Tim Nasional Indonesia semakin maju, berprestasi, dan mendunia," tulis Erick yang dilansir IDenesia dari akun Instagram pribadinya, Jumat, 28 Juni 2024.

Tidak sampai disitu, pelatih Shin Tae-yong turut mengomentari postingan tersebut. Shin mengaku siap bekerja sama sampai tahun 2027.

"Kami memutuskan untuk bekerja sama dengan Presiden Federasi Erick hingga tahun 2027. Mohon dukung terus sepakbola Indonesia," tulis Shin.

Hanya saja, belum ada kepastian terkait postingan tersebut. Namun diyakini, foto itu menandakan kalau Shin Tae-yong menyetujui perpanjangan kontrak sampai tahun 2027.

Untuk diketahui, kontrak sang pelatih sedianya habis di pertengahan tahun ini. Santer Shin banyak dikaitkan akan kembali melatih Korea Selatan lantaran belum menandatangi kontrak baru bersama Timnas Indonesia.

Padahal, kondisi Shin Tae-yong tengah menurun beberapa pekan terakhir, sampai harus dirawat di negaranya.

Para netizen pun menyambut hal tersebut dengan penuh suka cita. Pun kini, Timnas Indonesia bisa makin bersiap menjelang babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross